Connect with us

Regional

Ratusan Rumah di Cirebon Terendam Banjir, Puluhan Warga Dievakuasi

Published

on

INFOKA.ID – Sejumlah warga harus dievakuasi akibat Banjir yang menerjang Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, pada Jumat (21/1/2022)

Diketahui, banjir disebabkan oleh intensitas hujan yang tinggi sehingga membuat Sungai Ciberes meluap karena tidak bisa menampung debit air.

Bencana itu menyebabkan tiga desa di wilayah tersebut harus terendam air, terutama di bantaran Sungai Ciberes.

Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) Kabupaten Cirebon, Jawa Barat mengevakuasi warga yang rumahnya terdampak banjir.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Cirebon, Alex Suheriyawan menerangkan warga yang diprioritaskan untuk dievakuasi yaitu, balita, lansia, serta anak-anak.

“Kita melakukan evakuasi warga, terutama lanjut usia, balita, dan anak-anak yang menjadi korban banjir,” kata Alex pada Sabtu (22/1/2022), dilansir Pikiran-Rakyat.com.

Adapun daerah yang diterjang banjir tersebut yakni tiga desa di Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.

Banjir tersebut menyebabkan ratusan rumah terendam dan 3.783 warga terdampak. Dari jumlah tersebut, sekira 62 jiwa telah dilakukan evakuasi serta diungsikan.

Sementara itu, menurut Alex, ada warga yang masih bertahan di rumah masing-masing atau mengungsi di rumah kerabat dekatnya.

“Kita juga siapkan makanan siap saji bagi warga yang terdampak banjir,” ujar Alex.

Menurut Alex, air masuk ke pemukiman warga sejak Jumat, 21 Januari 2022 malam dan hingga Sabtu dini hari air masih belum surut. (*)

Sumber: Pikiran-Rakyat.com

Advertisement
1 Comment

1 Comment

  1. gralion torile

    25 Agustus 2022 at 22:38

    Hello there, simply became alert to your weblog thru Google, and located that it’s really informative. I’m going to watch out for brussels. I will be grateful if you continue this in future. A lot of other people will probably be benefited from your writing. Cheers!

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Facebook

Pos-pos Terbaru

Advertisement
Advertisement
Advertisement