Regional
Polisi Gerebek Produsen Miras Oplosan di Cianjur Beromzet Ratusan Juta
Published
4 tahun agoon
By
admin
INFOKA.ID – Polres Cianjur menggerebek rumah produksi miras oplosan di Desa Sirnagalih Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jumat (13/11/2020). Ternyata dari hasil penjualan oplosan, pelaku bisa meraup untung ratusan juta rupiah per bulan.
Kasat Narkoba Polres Cianjur Iptu Ali Jupri, mengatakaN dalam sekali produksi, pelaku bisa membuat 600-1.000 kantong miras oplosan. Dari hasil penjualan tersebut, pelaku meraup untung Rp 4 juta per hari.
“Harga jual per kantong Rp 15 Ribu. Tapi jika dikumulasikan, sehari bisa untung Rp 4 juta, dan dalam sebulan bisa mendapat lebih dari Rp 100 juta,” ujar Ali di Mapolres Cianjur, dilansir dari Detikcom, Jumat (13/11/2020).
Menurutnya miras oplosan tersebut diedarkan ke warung jamu di beberapa kecamatan di Kabupaten Cianjur. Tidak hanya itu, ada juga pembeli yang memesan melalui pesan whatsapp.
“Kebanyakan dijual dan diedarkan ke warung jamu dan tempat yang menjual miras oplosan. Tapi ada juga yang dipasarkan secara online,” kata dia.
Ali menambahkan pihaknya menangkap seorang pelaku berinisial AS. Namun polisi masih mencari pelaku lainnya yang diduga menjadi otak dari produksi miras oplosan tersebut.
“Kita masih cari otak pelakunya. Sebab yang ditangkap ini hanya rekan kerja, ada lagi yang katanya pemilik dari rumah produksi tersebut,” ucapnya.
Sementara itu, AS pelaku pembuatan dan pengedaran miras oplosan mengaku dia sudah 6 bulan membuat miras oplosan, tepatnya setelah pandemi COVID-19.
Namun dia mengaku tidak mengetahui pasti berapa keuntungan pasti yang didapat dari hasil penjualan miras oplosan tersebut.
“Sudah 6 bulan jalan, asalnya saya biasa bikin di Jakarta. Tapi karena COVID-19 kembali ke Cianjur, produksi di sini sama teman saya. Kalau untung per harinya tidak tahu persis, tapi sekitar Rp 4 juta,” tuturnya. (*)
Sumber: Detikcom

You may like
Konsumsi Miras Oplosan, Tiga Anak Jalanan di Karawang Tewas Dalam 2 Hari
Sinergi PLN Bersama BPBD dan Basarnas Percepat Pemulihan Dampak Banjir di Sukabumi dan Cianjur
326 Petugas PLN UID Jabar “All Out” Pulihkan Kelistrikan di Sukabumi dan Cianjur
50 Anggota DPRD Cianjur Terpilih Dilantik Hari Ini
Operasi KRYD, Polres Cianjur Amankan 624 Knalpot Brong dan 234 Botol Miras
Polres Cianjur Amankan 47 Pelaku Kasus Narkoba Hasil Operasi Antik Lodaya 2024 dan Hasil KRYD
1 Comment
Leave a Reply
Batalkan balasan
Leave a Reply
Pos-pos Terbaru
- Berbagi Kebahagian Dengan Guru Ngaji di Mekarjati, Ayyubi Foundation Berikan Bingkisan THR
- Puasa Belum Usai Tali Pengikat Setan di Karawang Lepas, Oknum Sunat Honor Guru Ngaji Rp350 Ribu
- BPOM: Informasi Penutupan Pabrik Kosmetik karena Merkuri Tidak Benar
- Menteri Perumahan Saat Kunjungan ke Karawang: Jangan Alihkan Lahan Sawah untuk Perumahan
- Berkualitas dan Aman dari Banjir, Menteri PKP Apresiasi Pengembang Perumahan Eternal Village Karawang



Pingback: where to buy social signals