Olahraga
Sehari Setelah Juara Coppa Italia, Juventus Resmi Pecat Massimiliano Allegri
Published
9 bulan agoon
By
Redaksi
INFOKA.ID – Juventus resmi memecat pelatih Massimiliano Allegri sehari setelah mereka menjadi juara Coppa Italia 2023/24.
“Juventus mengumumkan memecat Massimiliano Allegri dari posisinya sebagai pelatih kepala. Hal ini berdasarkan perilaku tertentu selama dan setelah final Coppa Italia yang dianggap tidak sesuai dengan nilai-nilai Juventus, dan perilaku yang seharusnya dilakukan oleh mereka yang mewakilinya,” demikian pernyataan manajemen di laman resmi klub, Jumat (17/5/2024).
Lebih lanjut, pemecatan ini diambil setelah Allegri terlihat melakukan sikap tidak terpuji terhadap ofisial pertandingan dan bertengkar dengan direktur olahraga Juventus Cristiano Giuntoli saat perayaan juara Coppa Italia.
Seperti diketahui, allenatore berusia 56 tahun itu dikartu merah karena protes terlampau keras kepada ofisial pertandingan, lalu melepas jas, dan dasinya sambil berteriak-teriak memanggil penanggung jawab wasit Gianluca Rocci saat meninggalkan lapangan permainan.
Tingkah kontroversial kembali ditunjukkan Allegri dalam momen perayaan gelar Coppa Italia 2023-2024. Pelatih asal Livorno itu seperti memberi isyarat kepada Direktur Olahraga Juventus, Cristiano Giuntoli, dan sang CEO klub, Maurizio Scanavino, untuk tidak bergabung dengan skuad.
Massimiliano Allegri non è più l’allenatore della Juventus F.C.
— JuventusFC (@juventusfc) May 17, 2024
Kegaduhan lalu kembali dibuat Allegri di luar lapangan. Pemilik lima gelar juara Coppa Italia itu disebut mengancam dan menghina Pemimpin Redaksi media Tuttosport, Guido Vaciago.
Massimiliano Allegri sebelumnya pernah membesut Juventus pada 2014-2019. Ia menghadirkan lima trofi Liga Italia beruntun bagi si Nyonya Tua.
Setelah dua tahun meninggalkan Juventus, Massimiliano Allegri kembali membesut Bianconeri pada 2021. Setelah tiga tahun menangani Juventus di periode kedua, Massimiliano Allegri memenangkan trofi Coppa Italia 2023-2024.
Ia juga baru saja mengantarkan Juventus ke Liga Champions 2024-2025. Juventus lolos ke Liga Champions 2024-2025 setelah membawa si Nyonya Tua finis kelima di Liga Italia 2023-2024.
Setelah pemecatan Allegri, Juventus masih akan melakoni dua laga terakhirnya di Serie A. La Vecchia Signora akan bertandang ke Bologna pada Selasa (21/5/2024) dinihari WIB, sebelum menutup musim dengan laga kandang melawan Monza (26/5/2024). (*)
You may like
Bologna vs Juventus Tuntas 3-3
Kalahkan Atalanta, Juventus Juara Coppa Italia!
Juventus vs AC Milan Berakhir Imbang 0-0
Final Coppa Italia 2023/2024: Atalanta vs Juventus
Lazio vs Juventus: Meski Kalah, Bianconeri Lolos ke Final Coppa Italia
Juventus Tumbang di Kandang Sendiri Oleh Udinese, Skor 0-1
Pos-pos Terbaru
- Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Raih Penghargaan Avirama Nawasena 2025
- Pertamina Patra Niaga Tambah Stok 2,5 Juta Tabung LPG 3 Kg di Regional JBB
- Ikrar Setia NKRI, Dua Narapidana Terorisme di Lapas Karawang Kembali ke Pangkuan Ibu Pertiwi
- Ratu Dewa dan Prima Salam Tanda Tangani 9 Poin Fakta Integritas untuk Pilwako Palembang
- Diduga karena Kelalaian Sekolah, Siswa SMA Negeri 4 Karawang Gagal Ikut SNBP


