Olahraga
Barcelona Hampir Dapatkan Aubameyang dari Arsenal?
Published
3 tahun agoon
By
Redaksi
INFOKA.ID – Barcelona dikabarkan tinggal selangkah lagi mendapatkan Pierre-Emerick Aubameyang dari Arsenal.
Media Football London menyebutkan bahwa Barca dan Arsenal telah menyepakati peminjaman Aubameyang hingga akhir musim ini.
Aubameyang sudah tidak memiliki masa depan di Arsenal. Dia diparkir sejak Desember 2021 karena masalah indisipliner yang membuat manajer Mikel Arteta marah besar.
Menjelang penutupan bursa transfer musim dingin 2022, Aubameyang mendekat ke Barcelona. Klub asal Catalunya dikabarkan sudah mendapatkan lampu hijau dari Arsenal untuk membawa Aubameyang.
Dikutip dari the Athletic, masalah utama yang tersisa adalah pembayaran gaji Aubameyang sekitar 350.000 pound sterling per minggu. Siapa yang menanggung angka tersebut sampai pembagian besarannya belum ditentukan.
Arsenal diyakini tidak akan menerima biaya pinjaman, tetapi ingin Barcelona menutupi gajinya sebanyak mungkin, yang akan menjadi penghematan besar untuk Arsenal. Di sisi lain, keadaan keuangan Barcelona sedang tidak bagus.
Aubameyang sebelumnya sudah dikaitkan dengan Juventus. Dilaporkan Calciomercato dan Sky Sports, Juventus yang diwakili oleh Federico Cherubini telah bertanya soal Aubameyang kepada Direktur Teknik Arsenal, Edu.
Diskusi tersebut dilakukan lewat telepon pada Jumat (28/1/2022) pagi waktu setempat. Juventus padahal pada saat itu sudah berhasil mendapatkan Dusan Vlahovic dari Fiorentina.
Kepindahan Aubameyang baru mungkin terjadi jika Alvaro Morata hengkang dari Turin. Penyerang Spanyol itu dipinjam Juventus sampai Juni 2022, namun kemungkinan tak akan dipermanenkan dan akan dipulangkan ke Atletico Madrid. (*)
Sumber: Detikcom

You may like
Paulo Dybala Batal Berseragam Al Qadsiah, Pilih Bertahan di AS Roma
Barcelona Dikabarkan Lepas Guendogan Cuma-cuma
Kylian Mbappe Resmi Gabung Real Madrid, Dikontrak 5 Tahun
Barcelona Pecat Xavi Hernandez dari Kursi Pelatih
Barcelona Kalahkan Real Sociedad 2-0
Man United vs Arsenal: The Gunners Menang 1-0
Pos-pos Terbaru
- Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Barat Raih Penghargaan Avirama Nawasena 2025
- Pertamina Patra Niaga Tambah Stok 2,5 Juta Tabung LPG 3 Kg di Regional JBB
- Ikrar Setia NKRI, Dua Narapidana Terorisme di Lapas Karawang Kembali ke Pangkuan Ibu Pertiwi
- Ratu Dewa dan Prima Salam Tanda Tangani 9 Poin Fakta Integritas untuk Pilwako Palembang
- Diduga karena Kelalaian Sekolah, Siswa SMA Negeri 4 Karawang Gagal Ikut SNBP


