Connect with us

Regional

8 Korban Longsor di Bandung Barat yang Hilang Sudah Ditemukan

Published

on

BANDUNG BARAT – Bencana alam tanah longsor dan banjir bandang yang terjadi pada hari Minggu (24/3/2024) di Kampung Cigintung RW 07 Desa Cibenda Kecamatan Cipongkor Kabupaten Bandung Barat telah mengakibatkan kerugian harta benda dan orang hilang.

Kapolsek Sindangkerta AKP Deden Indrajaya menyampaikan korban hilang yang di terima Tim SAR sebanyak 10 orang.

Pertama Aji, Sulastri, Diki Saputra, Nurul Kopipah,TN Encep, Aam, Eras,Opin, Dadi dan seorang balita bernama Nabila.

“Pada hari Selasa tanggal 2 April 2024 Pkl. 15.30 WIB telah di dapat hasil Forensik DVI Bidang Dokkes Polda Jabar bahwa korban meninggal akibat longsor yang terjadi di Kp. Cigintung Desa Cibenda Kec. Cipongkor Kab. Bandung Barat,” kata Deden dalam keterangannya, Rabu (3/4/2024).

”Korban hilang yang belum di temukan tersisa 2 orang Encep (69) dan Opin (45)” jelas Kapolsek.

Kapolsek menyampaikan lebih lanjut saat ini Tim SAR Gabungan evakuasi korban telah menghentikan pencarian dengan pertimbangan SOP dan Mekanisme yang ada di lapangan.

S elanjutnya dilakukan Pemantauan oleh TIM Khusus Basarnas dan BPBD melakukan Rekonsiliasi secara keseluruhan pasca bencana alam longsor dan banjir bandang yang terdampak bencana alam. (red)

Facebook

Pos-pos Terbaru

Advertisement
Advertisement
Advertisement