Hiburan
Yuki Kato Jadi Pengisi Suara Mulan di Disney + Hotstar
Published
4 tahun agoon
By
admin
INFOKA.ID – Artis peran Yuki Kato menjadi salah satu pengisi suara dalam film live action Mulan yang akan tayang di Disney + Hotstar pada 4 Desember mendatang.
Yang menarik, Yuki Kato menjadi pengisi suara dari Mulan yang diperankan oleh Liu Yifei.
Mendapat kesempatan itu, aktris berusia 25 tahun ini merasa terhormat. Apalagi sudah sejak kecil ia mengidolakan tokoh Disney itu.
“Aku mau mnegucapkan rasa terima kasih dan sangat terhormat jadi bagian Mulan. Dan kita tahu film animasi Mulan dari aku kecil sudah berpengaruh di hidup aku, salah satu favorit aku,” kata Yuki Kato dilansir dari Kompas.com, Kamis (19/11/2020).
Awalnya Yuki tak menyangka terpilih menjadi salah satu dubbers dalam film tersebut. Hingga akhirnya dia langsung menerima tawaran itu tanpa pikir panjang.
“Duh gue jadi pengisi suara Mulan, ini seriusan enggak sih,” ujar Yuki Kato.
Untuk memperdalam emosi sebagai pengisi suara, Yuki Kato hanya bisa melihat refrensi dari kartun animasi Mulan.
Ia juga sesekali menyaksikan beberapa film tayangan Disney + Hotstar yang didubbing ke dalam bahasa Indonesia.
“Untuk proesenya sendiri sih, susah-susah gampang. Ini film live action, dan ini ditunggu para penggemar Mulan tapi gimana ya, prosesnya itu mendubbing dari Inggris ke Indonesia, itu agak merumitkan,” ucap Yuki lagi.
“Tapi seiring berjalannya waktu bisa kita sesuaikan, aku nonton animasinya dulu biar aku tahu tentang Mulan dan banyak film disney di dubbing dan itu membantu aku. Selama rekaman, juga ada dubber profesional yang mendampingi agar artikulasi, emosi, intonasi, dinamikanya jelas,” tambah Yuki.
Selain Yuki Kato yang menjadi pengisi suara lain, ada pula nama Dion Wiyoko yang pengisi suara Honghui dan Luna Maya sebagai pengisi suara Xian Lang. (*)
Sumber: Kompas.com

You may like
Pos-pos Terbaru
- Rayakan Semangat Pemberdayaan Perempuan, Pertamina Patra Niaga Regional JBB Dorong Pertumbuhan UMK Lewat SMEXPO Kartini 2025
- IMAKA Soroti Masalah Pendidikan dan Perlindungan Anak di Karawang
- Hindari Senggolan Dengan Truk Bermuatan, Mobil Mewah Hitam Nyaris Seruduk Rumah Warga
- MBI Karawang Resmi Dikukuhkan, Bawa Misi Hilangkan Stigma Arogan di Jalan
- Korwilcambidik Rengasdengklok Gelar “Halal Bi Halal” Jalin Kekompakan Wujudkan Pendidikan Unggulan



