Connect with us

Regional

Karawang Akan Fungsikan Kembali Terminal Klari Jadi Tipe A

Published

on

KARAWANG – Pemkab Karawang berencana memfungsikan kembali terminal Klari di Kecamatan Klari menjadi tipe A atau sebagai pusat perhubungan angkutan darat ke wilayah ini.

Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkab Karawang Acep Jamhuri menuturkan sebelumnya Kementerian Perhubungan telah memetakan terminal Cikampek menjadi tipe A. Untuk terminal Klari sendiri, sejak 2019 lalu ditetapkan menjadi tipe C.

“Kami telah melakukan rapat koordinasi dengan Balai Pengelolaan Transportasi Darat (BPTD) wilayah IX terkait kelanjutan operasional terminal tipe A Cikampek,” ujar Acep, Senin (7/6/2021).

Acep menjelaskan, hasil dari rapat koordinasi ini menyimpulkan jika terminal bus Cikampek yang selama ini dikelola oleh Kementerian Perhubungan RI akan dikembalikan kepada Pemerintah Kabupaten Karawang. Dan statusnya, berganti menjadi terminal tipe C.

Sementara terminal bus Klari yang selama ini di kelola pemerintah kabupaten berstatus tipe C akan diambil alih oleh Kementerian Perhubungan RI dengan status terminal tipe A.

Untuk perubahan status terminal tipe A Cikampek menjadi tipe C tidak akan ada permasalahan. Sebab, tanah yang digunakan untuk terminal Cikampek adalah milik Pemerintah Kabupaten Karawang.

Usai rapat, Kepala BPTD Wilayah IX Provinsi bersama Dishub melakukan peninjauan ke Terminal Klari Karawang. (*)

Facebook

Pos-pos Terbaru

Advertisement
Advertisement