Regional
Kantor Pemkab Karawang Dikepung Mahasiswa Tolak UU Cipta Kerja
Published
5 tahun agoon
By
admin
KARAWANG – Gabungan Mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi yang menolak Undang-Undang (UU) Cipta Kerja mengepung kantor Pemerintah Kabupaten Karawang, Kamis (8/10).
Dengan mengenakan almamater dari kampus masing-masing, terlihat mahasiswa membawa spanduk bertuliskan “Bersatu Tolak Omnibus Law”.
Bahkan, simbol perlawanan para mahasiswa terhadap Pemerintah ditandai dengan pembakaran ban lantaran dianggap telah melukai hati rakyat dengan mengesahkannya UU Cipta Kerja.
“Kami menolak Omnibus Law yang dianggap merugikan rakyat kecil,” ujar Yusup, Mahasiswa UBP Karawang.
Menurut Yusup, disahkannya UU Cipta Kerja ditengah pandemi telah mengkhianati rakyat yang sedang berjuang untuk melawan virus.
Dari pantauan Infoka aksi mahasiswa dijaga ketat oleh aparat keamanan dari pihak kepolisian. Meskipun sempat bersitegang namun massa aksi dapat kembali tenang.
Kendati belum juga ditemui oleh Pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Karawang, hingga berita ini ditayangkan terpantau Ribuan Mahasiswa tetap menyuarakan tuntutannya. (cho)
Video:
You may like
Wakil Ketua DPRD Karawang Imbau Warga Jaga Kelestarian Lingkungan
Eceng Gondok Penuhi Irigasi, KNPI Pakisjaya Pertanyakan Kinerja PJT 2 dan Waker PSDA
Bumdes Makmurmulya, Desa Sindangmulya Kembangkan Budi Daya Ikan Lele Jadi Usaha Warga Desa
Diberhentikan Kades Sepihak, Gugatan Ketua Karang Taruna Desa Parungmulya Dikabulkan PTUN
Bupati Aep Pastikan BPOM Akan Buka Kantor di Karawang, Ditarget Juni 2025 Mulai Aktif
Wabup H.Maslani Dipuji Warga Sipil Ikut Bersihkan Sampah Di Kota Sejarah Rengasdengklok
Pos-pos Terbaru
- Wakil Ketua DPRD Karawang Imbau Warga Jaga Kelestarian Lingkungan
- Harga Emas Antam Hari Ini 22 April Kembali Melonjak Bersama UBS & Galeri24
- Eceng Gondok Penuhi Irigasi, KNPI Pakisjaya Pertanyakan Kinerja PJT 2 dan Waker PSDA
- Galaxy A06 5G Free Fire Gaming Package, Dua Jutaan Buat Auto Booyah
- Bumdes Makmurmulya, Desa Sindangmulya Kembangkan Budi Daya Ikan Lele Jadi Usaha Warga Desa



