Olahraga
Kalahkan Atalanta, Real Madrid Juara UEFA Super Cup 2024
Published
1 bulan agoon
By
RedaksiINFOKA.ID – Real Madrid keluar sebagai juara UEFA Super Cup 2024. Los Blancos jadi juara usai menaklukkan jawara Liga Europa, Atalanta dengan skor 2-0.
laga Real Madrid vs Atalanta di UEFA Super Cup 2024 dimainkan di National Stadium Warsaw, Polandia, Kamis (15/8/2024) dini hari WIB.
Kedua gol Los Blancos diciptakan pada pada babak kedua. Federico Valverde mencetak gol di menit ke-59, lalu Kylian Mbappe menggandakannya di menit ke-68.
Berkat hasil ini, Real Madrid pun berhak atas trofi UEFA Super Cup 2024. Jawara bertahan Liga Champions ini membawa pulang trofi UEFA Super Cup keenam mereka dalam sejarah, terbanyak di antara klub-klub Eropa lainnya. Mbappe juga merebut trofi pertamanya dalam kostum Real Madrid.
Jalannya Pertandingan
Pertandingan dimulai langsung dengan tempo tinggi. Madrid menggebrak, coba mengurung Atalanta.
Tekanan Madrid terus menyulitkan Atalanta. Namun, hingga 20 menit berlalu, belum ada peluang Madrid yang benar-benar mengancam. Atalanta bermain kian lepas.
Kylian Mbappe dan Vinicius masih jadi pemain paling berbahaya dari Madrid. Rodrygo juga mendapatkan peluang tembak, tapi masih membentur tiang.
Pola yang sama terus bertahan hingga akhir babak pertama. Atalanta sesekali mendapatkan bola untuk balas menyerang, tapi Madrid bisa menetralisirnya dengan relatif mudah. Tak ada gol yang tercipta hingga akhir babak pertama.
Masuk ke babak kedua, Madrid coba meningkatkan tempo permainan. Atalanta tampak bermain lebih berani, tapi Madrid justru menghukum mereka.
Madrid akhirnya bisa mencetak gol pada menit ke-59. Skema serangan dari sisi kiri. Vinicius menusuk ke kotak penalti dan mengirim umpak tarik ke tengah, disambut dorongan Valverde. Skor Madrid 1-0 Atalanta.
Menit ke-68, Madrid mencetak gol kedua. Lagi-lagi berawal dari pergerakan dari sisi kiri. Kali ini, umpan Bellingham disambut Mbappe yang berlari tak terkawal. Madrid 2-0 Atalanta.
Ketinggalan dua gol, Atalanta lantas coba melakukan segalanya untuk bangkit, tapi Madrid menjaga keunggulan dengan sangat baik. 90 menit, hanya dua tembakan Atalanta tepat sasaran.
Real Madrid berhasil mempertahankan keunggulan 2-0 hingga pluit panjang berbunyi. Pasukan Carlo Ancelotti menaklukkan Atalanta dan jadi juara UEFA Super Cup 2024. (*)
You may like
Real Madrid vs Real Betis: Los Blancos Menang 2-0
Ancelotti Puji Debut Mbappe Bersama Real Madrid
Prediksi Real Madrid vs Atalanta di UEFA Super Cup 2024
Jadwal UEFA Super Cup 2024: Real Madrid vs Atalanta
Vinicius Tak Sabar Untuk Duet dengan Mbappe di Real Madrid
Kylian Mbappe Resmi Diperkenalkan Real Madrid Sebagai Pemain Baru
Pos-pos Terbaru
- Silaturahmi Untuk Kamtibmas, Dewan Nurhadi Sambangi Polsek Cibuaya
- Gen Z dan Milenial Karawang Yang Tergabung Dalam ZIAP Ramai Beri Dukungan Ke Aep dan Maslani
- Pencipta Daratan Baru di Pesisir Utara Karawang Muncul Dari PHE ONWJ Bernama Apostrap
- Bupati Aep Berhasil Salurkan 6.744 Tenaga Kerja Guna Atasi Pengangguran di Karawang
- Job Fair Karawang 2024, Hadirkan Puluhan Perusahan dan Hingga Ribuan Lowongan Pekerjaan