Gaya Hidup
Donor Darah Rutin RS Lira Medika Berhasil Kumpulkan 61 Kantong Darah
Published
4 tahun agoon
By
adminKARAWANG – Rumah Sakit (RS) Lira Medika kembali mengadakan donor darah, kegiatan rutin pertiga bulan kali ini diikuti 80 Orang Pendonor dan berhasil mengumpulkan 61 Kantong Darah dan 80 orang pendonor.
“Donor darah ini agenda rutin kita pertiga bulan dan bekerjasama dengan PMI Kabupaten Karawang, berhasil mengumpulkan setidaknya 61 Kantong Darah dari kurang lebih 80 orang yang mendaftar,” ungkap Humas RS Lira Medika, Awaluddien melalui siaran Pers.
Meski di tengah pandemi, Awaluddien menuturkan, kegiatan donor darah yang berlangsung pada hari rabu (7/10) bertempat di lantai 2 J-Klinik RS Lira Medika, dipastikan aman dan sesuai dengan prosedur protokol kesehatan Covid-19. Bahkan, sebelum memasuki area lokasi donor darah, peserta terlebih dahulu diperiksa kesehatan.
“Suhu tubuh pendonor diperiksa sebelum masuk area dan mencuci tangan menggunakan hand sanitizer. Sedangkan untuk pemeriksaan kesehatan lanjutan dilakukan petugas PMI sesaat sebelum melakukan donor,” jelasnya.
Awaluddien menambahkan, donor darah tersebut merupakan kegiatan rutin RS Lira Medika. Bahkan saat ini, antusias pendonor semakin ramai pada setiap pelaksanaan donor darah. “Donor darah selanjutnya di Bulan Januari 2021 mendatang,” terangnya.
Sebagai informasi, RS Lira Medika merupakan rumah sakit yang menjadi pusat rujukan di Kabupaten Karawang dan daerah sekitarnya. Baik untuk kebutuhan rawat jalan, rawat inap, intensive care serta rujukan parsial dengan selalu memberikan pelayanan kesehatan prima, SDM yang Profesional dan kompeten dibidangnya.
Saat ini RS Lira Medika melayani Cardiac Center, Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah yang dilengkapi dengan Cath-Lab, Orthopaedic (Spesialis Bedah Tulang), Neurology (Spesialis Saraf), Neurosurgery (Spesialis Bedah Saraf), Internal Medicine (Spesialis Penyakit Dalam), Pediatric (Spesialis Anak), General Surgery (Spesialis Bedah Umum), Spesialis Bedah Thorax Kardiovascular, Oral Surgery (Spesialis Bedah Mulut), Eye Center (Spesialis Mata), dan Obstetrics & Gynecology (Spesialis kebidanan & kandungan). (rls/cho)
You may like
Optimis Menang Terhormat, Jubir Tim Pemenangan Acep-Gina Imbau Relawan Hindari Sarkasme dan Sinisme
Askun Minta Pelaku Perusakan Baliho Acep-Gina Dijebloskan ke Penjara
Pilkada Karawang 2024, Bawaslu Diminta Usut Tuntas Perusak APK Pasangan Acep-Gina
Dalam Sebulan, Polres Karawang Ringkus 10 Pelaku Curanmor, 1 Diantaranya Anak Dibawah Umur
Dilaporkan ke Polres Karena Diduga Cabuli Santriwatinya, Pemilik Ponpes di Karawang Ditetapkan Jadi Tersangka
Melalui PWI Peduli, PWI Karawang Salurkan Bantuan Nutrisi Bagi 77 Pasien TB-RO di Karawang
1 Comment
Leave a Reply
Batalkan balasan
Leave a Reply
Pos-pos Terbaru
- Optimis Menang Terhormat, Jubir Tim Pemenangan Acep-Gina Imbau Relawan Hindari Sarkasme dan Sinisme
- DPMPTSP Gelar Sosialisasi OSS RBA Kepada Pelaku Usaha di Karawang
- Pemkab Karawang Raih Penghargaan Dari Kemenkes RI
- Askun Minta Pelaku Perusakan Baliho Acep-Gina Dijebloskan ke Penjara
- Pilkada Karawang 2024, Bawaslu Diminta Usut Tuntas Perusak APK Pasangan Acep-Gina
• Critical Care Unit
18 Desember 2020 at 05:00
What’s up, everything is going fine here and ofcourse every one is sharing information, that’s really fine, keep up writing.