Connect with us

Olahraga

Usai Juara Euro 2020, Timnas Italia Lakukan Parade Keliling Roma

Published

on

INFOKA.ID – Timnas Italia berpesta di Roma usai menjuarai Piala Eropa 2020. Gli Azzurri merayakannya dengan melakukan parade keliling ibu kota.

Skuad asuhan Roberto Mancini langsung bertolak ke Roma pada Senin (12/7/2021) pagi waktu setempat setelah bermalam di London usai laga final.

Dilaporkan Football Italia, Giorgio Chiellini dkk menjalani agenda yang sibuk hari itu, namun penuh kegembiraan. Mereka berkunjung ke Quirinale Palace, memenuhi undangan Presiden Italia Sergio Mattarella, yang sebelumnya juga hadir di Wembley untuk memberi dukungan langsung.

Selama kunjungan, Mattarella banyak mengucapkan terima kasih atas segala pencapaian yang diraih, baik kepada para pemain, Mancini, Gianluca Vialli selaku ketua delegasi, hingga Gianluigi Donnarumma yang menjadi pemain terbaik selama turnamen.

Selanjutnya Gli Azzurri bertolak menuju Palazzo Chigi, menemui Perdana Menteri Mario Draghi yang juga mengucapkan rasa syukurnya atas kemenangan Italia di Piala Eropa, yang terakhir diraih 53 tahun silam.

Italia sempat tak mendapat izin untuk melakukan parade di jalanan kota Roma. Namun setelah melakukan negosiasi dengan otoritas setempat, Leonardo Bonucci dkk diperbolehkan untuk berkeliling kota, menyapa para suporter yang selalu menyambut sejak pulang dari Inggris.

“Kami memenangi negosiasi agar bisa melakukan parade untuk para suporter. Piala ini kan milik mereka juga,” kata bek yang menjadi pencetak gol di laga final itu.

Petenis Matteo Berrettini yang baru saja menjadi runner-up Wimbledon 2021 juga mengikuti seluruh rangkaian acara di atas, termasuk ikut naik bus atap terbuka bersama para pemain Italia.

Meski gagal menjadi juara, ia merupakan petenis Italia pertama yang berhasil masuk ke final tunggal putra sepanjang sejarah dan juga mendapat apresiasi dari pemerintah.

Setelah melakukan parade, skuad Italia kembali ke Hotel Marco dei Principi, tempat mereka biasa menginap selama Piala Eropa 2020, untuk menjalani acara makan malam.

Perayaan juara yang dilakukan suporter di berbagai tempat di Italia sudah dilakukan sejak Minggu (11/7) malam waktu setempat, sesaat setelah Italia menang adu penalti 3-2 atas Inggris. (*)

Advertisement
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Facebook

Pos-pos Terbaru

Advertisement
Advertisement
Advertisement